Dailynesia.co – Banyak pertanyaan diajukan tentang cara beli motor KTP luar daerah seperti apa? Sebelum ke dealer, sebaiknya perhatikan informasi berikut ini.
Membeli sepeda motor ataupun mobil bukan hal sulit untuk saat ini. Dengan modal uang kurang dari Rp1 juta, bahkan sudah bisa membawa pulang sepeda motor idaman.
Dimana uang tersebut digunakan sebagai down payment alias DP. Kemudahan tersebut menjadikan angka jumlah sepeda motor di Indonesia semakin meningkat setiap tahunnya.
Peningkatan tersebut dibarengi dengan banyaknya pekerjaan informal yang mengharuskan pekerjanya memiliki sepeda motor.
Seperti misalnya kurir paket, pengantar makanan, hingga driver ojek online. Semua profesi di atas bahkan menjadi pegangan utama di kala sulitnya mencari pekerjaan.
Bahkan tidak jarang orang dari luar kota alias pendatang mengadu nasib di ibu kota dengan menjalankan profesi di atas karena menilai peluang mendapatkan penghasilan lebih besar.
Hal itu juga yang menjadikan penjualan sepeda motor di kota-kota besar meningkat. Namun perlu dipahami jika pemerintah sudah mengeluarkan kebijakan soal pembelian sepeda motor jika calon pembelinya dari luar kota.
Kebijakan terbaru mengharuskan jika ingin membeli sepeda motor, KTP sesuai domisili. Lantas cara beli motor KTP luar daerah seperti apa?
Apakah ada solusi dari permasalahan yang kerap menimbulkan keresahan dari pendatang ini?
Baca juga: Klub Liga Champions yang Minati Jay Idzes Asal Mana? Buat Kejutan Musim Lalu
Cara Beli Sepeda Motor di Dealer dan Syaratnya

Selain harus tahu cara beli motor KTP luar daerah seperti apa dan apakah bisa dilakukan atau tidak, yang tidak boleh terlupakan adalah syarat membeli motor itu sendiri.
Membeli sepeda motor, hal yang pertama dilakukan adalah mendatangi dealer. Setelah menemukan kendaraan yang dirasa tepat, langkah selanjutnya adalah mengurus jual beli.
Syarat untuk membeli sepeda motor di dealer adalah dengan membawa KTP yang masih berlaku serta membayar uang muka jika akad pembelian secara kredit.
Adapun untuk caranya, disarankan untuk membeli di dealer resmi sepeda motor yang Anda inginkan.