Tertulis jika Ragnar Oratmangoen gabung klub Belgia dan meninggalkan Groningen yang sudah dibela selama dua musim.
“Ragnar Oratmangoen akan meninggalkan FC Groningen setelah dua musim. Gelandang berusia 26 tahun itu sudah sepakat dengan Dender asal Belgia,” tulis Transfer Watch NL.
Baca juga: Maskapai Penerbangan Disiapkan Kemenhub RI, Bagi Warga Ikut HUT RI ke-79 di IKN
Ragnar Oratmangoen gabung klub Belgia Milik Pengusaha Indonesia

Ragnar Oratmangoen gabung klub Belgia FC Dender yang pemiliknya adalah pengusaha asal Medan, Sihar Sitorus.
Beberapa tahun lalu ia pernah memiliki klub bernama Pro Duta yang berkompetisi di Indonesia Premier League (IPL).
FC Dender saat ini berada di posisi kedua Liga 1 Belgia unggul dari tim tenar macam Anderlecht dan Genk
Selain FC Groningen dan Fortuna Sittard, Ragnar Oratmangoen juga pernah bermain untuk NEC, TOP Oss, Go Ahead Eagles dan Cambuur. *