Tekno  

Data Pengguna E Commerce di Indonesia Terbaru dan Prediksi 2025-2027, Makin Cuan!

Terlihat pertumbuhan yang cukup pesat dan menjadi peluang bagi pengusaha online

Data Pengguna E Commerce di Indonesia
Ilustrasi data pengguna e Commerce di Indonesia yang semakin menanjak jumlahnya. (Unsplash.com/Sumup)

Dailynesia.co – Data pengguna e Commerce di Indonesia terbaru sedang banyak dicari menuju berakhirnya tahun 2024. Seperti apa gambarannya?

Meski perekonomian Tanah Air diklaim mengalami kelesuan salah satunya dilihat dari sepinya pusat perbelanjaan, namun sebuah nyatanya kebiasaan berbelanja masih tetap tinggi.

Namun habit atau kebiasaan tersebut berubah seiring perkembangan teknologi informasi dan digitalisasi yang semakin massif.

Sepinya pusat perbelanjaan atau mall tidak dapat menjadi indikator melemahnya daya beli masyarakat. Daya beli masih terbilang cukup tinggi dengan memindahkannya ke online.

Kemudahan dalam membeli barang yang diinginkan dan pilihan dalam menentukan metode pembayaran menjadi inti alasan masyarakat lebih suka membeli secara online.

Tingginya minat masyarakat Indonesia membeli barang secara online di satu sisi membuka seperti apa data pengguna e commerce di Indonesia.

Melihat grafiknya, diprediksi ke depan profesi penjual barang online semakin banyak dan keuntungannya semakin cuan.

Baca juga: Viral #GibranBocilPengecut: Tagar Trending di Media Sosial X, Apa Penyebabnya?

Alasan Masyarakat Beli Barang di E Commerce

Sudah sempat disinggung jika alasan masyarakat belanja di e commerce adalah karena kemudahan dalam membeli barang yang diinginkan.

Bahkan pada tahun 2023 sebuah survei memperlihatkan lebih banyak masyarakat Indonesia membuka internet untuk berselancar di situs-situs e commerce.

Jumlah tersebut bahkan lebih banyak dibanding waktu yang dihabiskan masyarakat untuk membuka media sosial.

Bahkan masyarakat Indonesia 80 persen memilih belanja online ketimbang lewat media sosial ataupun secara offline alias bertatap muka dengan penjual.

Alasan mengapa masyarakat lebih suka berbelanaj online juga karena adanya sistem refund atau tukar.

Artinya jika barang yang dibeli ada cacat atau tidak sesuai pesanan dapat ditukar kembali. Tentu dengan syarat dan ketentuan. Belum lagi adanya promosi dan harga barang yang lebih miring.

Leave a Reply