Pastikan dahulu perangkat lunak printer Anda sudah diupgrade. Hal ini dikarenakan Google Drive terus mengalami pembaruan. Apabila software printer Anda tidak pernah di upgrade, maka dapat dipastikan menyebabkan masalah antar kedua layanan tersebut sehingga berujung pada kesalahan saat proses pencetakan.
Kemudian, anda dapat memastikan pula browser web yang digunakan dalam versi terbaru. Bisa juga Anda nonaktifkan seluruh ekstensi browser yang bisa saja mengganggu selama proses mencetak berlangsung.
Apabila tetap Anda mengalami kendala Google Drive error saat mencetak langsung, ada baiknya Anda luangkan waktu unduh file dalam versi PDF, lalu cetak menggunakan software PDF, bukan dari menu browser agar tidak ada kendala.
4. Google Drive Error Tidak Bisa Edit dan Lihat File yang Dibagikan
Masalah Google Drive error satu ini biasanya muncul karena pengguna lainnya yang mengirim tautan ke file tersebut mungkin saja melewatkan satu langkah dalam proses pengirimannya. Oleh karena itulah, Anda pun tidak bisa melihat file yang dikirim sama sekali, namun tidak bisa melakukan editing di dalamnya.
Apabila Anda mempunyai akses ke dalam file tersebut, nantinya Google Drive Error bakalan memberi tombol untuk meminta akses kepada si pemilik file. Selanjutnya, Google akan meminta pemilik tautan segera mengubah setelah berbagi di dalam file tersebut sehingga bisa Anda edit dan lihat file seperti sedia kala.