Dailynesia.co – Zendo Muhammadiyah siap saingi Gojek-Grab dengan menghadirkan layanan inovatif berbasis lokal yang menjawab kebutuhan konsumen Indonesia.
Sebagai pemain baru yang dikelola oleh Serikat Usaha Muhammadiyah (SUMU), Zendo Muhammadiyah siap saingi Gojek-Grab hadir di 70 lebih kota dengan berbagai layanan yang dirancang untuk memberikan kemudahan, kecepatan, dan kenyamanan.
Baca juga: Hewan Endemik Kekah Natuna, Kini Terancam Punah
Zendo Muhammadiyah Siap Saingi Gojek-Grab dan Penyeimbang Pasar Ojek Online

Saat pasar ojek online dikuasai oleh dua raksasa, Gojek dan Grab, munculnya Zendo membawa harapan baru.
Dikelola oleh Serikat Usaha Muhammadiyah (SUMU), Zendo Muhammadiyah siap saingi Gojek-Grab dengan menawarkan layanan serupa dengan fokus pada kemudahan, kecepatan, dan kenyamanan.
Menurut Ketua Umum Garda Indonesia, Igun Wicaksono, Zendo dapat menjadi penyeimbang ekosistem bisnis transportasi online yang selama ini dianggap belum adil, terutama terkait potongan aplikasi yang dinilai terlalu besar bagi mitra driver.
“Harapan kami, Zendo mematuhi regulasi yang ditetapkan pemerintah sehingga bisa menjadi opsi yang lebih baik bagi konsumen dan mitra driver,” ujar Igun.
Baca juga: Karyawan Bank Dipecat: Pura-Pura Kerja Menggunakan Keyboard Palsu
Layanan Lengkap Zendo: Siap Saingi Fitur Gojek-Grab
Zendo menawarkan berbagai layanan yang kompetitif, seperti:
- Zendo Bike: Transportasi roda dua untuk perjalanan singkat.
- Zendo Car: Transportasi roda empat untuk keluarga atau bisnis.
- Zendo Food: Layanan pesan-antar makanan dari berbagai restoran.
- Zendo Delivery: Pengiriman barang cepat dan aman.
- Zendo Cleaning: Layanan kebersihan dan laundry.
- Zendo IT Services: Perbaikan komputer, pemasangan CCTV, dan layanan teknologi lainnya.
Dengan lebih dari 700 mitra ojek dan 100 ribu pengguna aktif, Zendo Muhammadiyah siap saingi Gojek-Grab, berambisi untuk memperluas layanan dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pelanggan.
Baca juga: Siapa Pepijn Lijnders? Sosok Asal Belanda yang Dirumorkan jadi Dirtek Timnas
Tantangan Zendo dalam Menghadapi Raksasa Ojol

Meski memiliki potensi besar, Zendo menghadapi tantangan berat untuk bersaing dengan Gojek dan Grab yang sudah mapan.
Kedua platform tersebut memiliki jaringan luas, dukungan investor besar, dan basis pengguna yang loyal.
Selain itu, Gojek dan Grab terus berinovasi dengan fitur-fitur baru seperti dompet digital, layanan kesehatan, dan ekosistem transportasi yang terintegrasi.
Namun, Zendo memiliki keunggulan sebagai pemain lokal yang memahami kebutuhan masyarakat Indonesia.