Tekno  

Persyaratan Monetisasi Youtube 2024 Makin Mudah, Gaji di Atas UMR Jakarta!

Kreator konten auto cuan, syarat monetasi Youtube disebut semakin gampang

persyaratan monetisasi Youtube
Jangan asal buat video, pahami dulu persyaratan monetisasi Youtube terbaru 2024. (canva)

Dailynesia.co – Ingin gajian bermodal konten? Simak persyaratan monetisasi Youtube yang semakin mudah. Jangan sampai tidak menyimak!

Semenjak Youtube menghadirkan monetisasi beberapa tahun lalu, para kreator konten bermunculan dengan segala macam jenis videonya.

Bahkan tak jarang penghasilan dari Youtube mengalahkan gaji UMR Jakarta selama tiga bulan. Inilah yang membuat orang berlomba-lomba bikin konten.

Tentunya agar bisa mendapatkan uang dari program monetasi Youtube ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi. Apakah persyaratannya mudah?

Kabarnya untuk tahun 2024 ini persyaratan agar bisa mendapatkan gajian rutin dari Youtube semakin mudah.

Persyaratan monetisasi Youtube yang semakin mudah dan tidak ribet itulah mengakibatkan kreator konten terus bertumbuh dengan segala macam kreatifitasnya.

Namun pembahasan soal persyaratan monetisasi Youtube terbaru atau update 2024 akan dibahas selanjutnya.

Baca juga: Daftar Monetisasi YouTube, Cari Tahu Syarat dan Ketentuannya

3 Cara Mendapatkan Uang dari Youtube

persyaratan monetisasi Youtube
Persyaratan monetisasi Youtube harus dipahami agar segera mendapatkan uang dalam jumlah banyak secara rutin. (Freepik.com/)

Sebelum membahas persyaratan monetisasi Youtube terbaru 2024, pahami dulu bagaimana cara mendapatkan uang dari Youtube.

Tak hanya bergantung pada program monetasi, uang dari video Youtube yang Anda posting di channel juga bisa datang dari banyak sumber.

Berikut ini 3 cara mendapatkan uang dari Youtube yang tak ada salahnya Anda coba jika memang ingin memantapkan diri jadi kreator konten:

1. Lewat Endorse

Salah satu cara untuk mendapatkan uang dari konten Youtube yang Anda buat adalah dengan cara endorse.

Mekanismenya Anda mengiklankan suatu produk di video Youtube. Bisa berupa review ataupun dalam bentuk acara.

Tapi tentunya untuk mendapatkan endrose, produsen pastinya memilih kreator konten yang subscribernya banyak dan jumlah view tiap video ratusan ribu bahkan jutaan

2. Program Affiliate

Hampir mirip dengan endorse, affiliate atau program affiliasi juga Anda mengiklankan produk. Produk bisa milik Anda sendiri atau orang lain.

Biasanya dalam program affiliasi ini, Anda sebagai kreator konten diharuskan menaruh link produk yang dijual di e-commerce.

Jumlah subscriber dan tayangan video terkadang tidak menentukan dalam program affiliasi. Apalagi jika yang dijual memang produk buatan Anda sendiri.

3. Program Monetisasi

Terakhir dalam rangkaian cara mendapatkan uang dari Youtube adalah dengan monetisasi.

Cara ini paling lazim digunakan oleh kreator konten yang belum dapat endorse maupun tidak ikut program afiliasi. Bagaimana cara agar video Youtube dimonetisasi?

Sebentar lagi akan dibahas persyaratan monetisasi Youtube terbaru 2024. Kabarnya semakin gampang cuan!

Update Persyaratan Monetisasi Youtube 2024

persyaratan monetisasi Youtube
Benarkah persyaratan monetisasi Youtube terbaru semakin mudah? (Unsplash.com/
NordWood Themes)

Dilansir dari penjelasan video kanal Atika Dwi Cahyani, ada beberapa hal agar persyaratan monetisasi Youtube pada video Anda cepat disetujui.

Apabila sebelumnya kreator diwajibkan memenuhi persyaratan memiliki 4 ribu subscriber serta 1.000 jam tayang atau tonton kini, Youtube membuat persyaratan lebih mudah.

Kini dalam aturan terbaru tak perlu lagi 4 ribu subscriber walaupu memang batas maksimal ini tetap menjadi pertimbangan.

Namun untuk sekarang kreator sudah bisa mengajukan monetisasi walaupun hanya 500 subscriber. Persyaratan lainnya antara lain sebagai berikut:

1. 3 video yang valid diunggah pada channel Anda

2. Memiliki 3 ribu jam tayang atau tonton

3. Memiliki 3 juta penayangan video di Youtube Short dalam 90 hari terakhir.

Setelah itu Anda bisa masuk ke Youtube studio channel Anda dan daftarkan pada program monetisasi.

Demikian ulasan terkait persyaratan monetisasi Youtube terbaru dan juga cara-cara mendapatkan uang dari video yang diunggah secara online. Semoga membantu!

Leave a Reply