Wisata  

Wisata Jambi, 5 Rekomendasi Tujuan Pariwisata Pilihan 2024

Salah satu wisata Jambi bisa dijadikan rekomendasi, adalah kompleks Candi Muaro Jambi yang merupakan peninggalan Kerajaan Sriwijaya.

tempat wisata jambi
Penampakan Perkebunan Teh Kayu Aro salah satu destinasi wisata Jambi (Instagram@panorama-kerinci)

Dailynesia – Wisata Jambi salah satu rekomendasi ketika berkunjung ke Provinsi Jambi, yang memiliki fakta menarik dan khas, sehingga layak dijadikan tujuan wisata.

Menelisik wilayah Jambi akan menjumpai sejumlah fakta, di antaranya Candi Muaro Jambi  peninggalan Kerajaan Jambi, hingga Anak Suku Dalam dan inilah satu alternatif wisata Jambi.

Bangsa Melayu di Kota Jambi berasal dari Kerajaan Melayu berlokasi di Batang Hari, yang membuat Jambi dijuluki Bumi Melayu.

Kini, Jambi berkembang menjadi kota industri dan wisata terlihat dari  Geopark Merangin dan  taman nasional.

Baca juga: Daftar 5 Destinasi Wisata Medan Paling Populer dan Terbaru 2024

5  Rekomendasi Wisata Jambi Pilihan 2024

Potensi wisata Jambi begitu beragam, dari mulai  peninggalan Kerajaan Sriwijaya, yakni komplek Candi  Muaro Jambi hingga Museum Menara Gentala Arasy, berikut ulasannya :

1. Kompleks Candi Muaro Jambi

Salah satu wisata Jambi bisa dijadikan rekomendasi, adalah kompleks Candi Muaro Jambi yang merupakan peninggalan Kerajaan Sriwijaya.

Di kompleks ini tersimpan lebih dari 80 reruntuhan candi beserta  sisa-sisa pemukiman kuno dalam rentang abad IX-XV Masehi.

Candi Muaro Jambi  dipercaya sebagai pusat pengembangan agama Budha di masa keemasan Kerajaan Sriwijaya.

2. Museum Menara  Gentala Arasy

Rekomendasi wisata Jambi lainnya yang menarik, adalah Museum Menara  Gentala Arasy berisi artefak-artefak bersejarah.

Di mseum ini Anda bisa melihat dari dekat  musyaf Al-Quran, kemudian pigura tokoh Islam di Jambi sampai naskah, kitab berharga.

Gaya arsitektur khas bercorak Arab pada Museum Menara Gentala Arasy dengan beragam koleksi menjelaskan tentang Peradapan Islam dan budaya Melayu Jambi.

Gentala Arasy dalam hal ini merupakan singkatan dari gena tanah lahir Abdurrahman Sayuti yang disebut, sebagai persembahan kehormatan mantan gubernur Jambi.

Baca juga: 5 Tempat Wisata Palembang untuk Liburan Sekolah, Bisa Sambil Belajar Sejarah Lho!

3. Perkebunan Teh Kayu Aro

Wisata Jambi paling istimewa, adalah Perkebunan Teh Kayu Aro terletak di lereng Gunung Kerinci, tepatnya Kecamatan Kayu Aro,  Kabupaten Kerinci, Provinsi.

Disebut terluas, tertua sudah ada sejak tahun 1925 dan tertinggi di dunia ini memang asyik dijadikan lokasi wisata.

Anda bisa menjelajah kawasan perkebunan sembari berfoto dengan latar belakang hamparan teh, atau ikut memetik teh  tentu pengalaman tidak terlupakan.

Setelah puas melakukan aktivitas seharian memetik teh dan saatnya berburu kuliner minuman teh khas.

Cara penyajian, pengolahan teh  Kayu Aro unik dan citarasanya juga tidak kalah enak dengan jenis teh di daerah lainnya

Jika belum puas bermain seharian bisa bermalam di  homestay Pak Subandi, atau hotel Yani, hotel Aroma dan hotel Matahari di Kota Sungai Penuh.

4. Jembatan Gentala Arasy

Jika, sebelumnya ada  museum Menara Gentala Arasy dan sekarang terdapat jembatan Gentala Arasy yang melintasi Sungai Batanghari dengan panjang 503 meter.

Lokasi jembatan terletak di ketinggian menarik perhatian warga sekitar sekedar bersantai sembari menikmati keindahan kota Jambi dari ketinggian saat menjelang sore.

Baca juga: Menikmati Wisata Lampung yang Mempesona

5. Danau Gunung Tujuh

Tempat wisata di Jambi yang satu ini berbeda dan khas lantaran dikelilingi tujuh gunung  yang berlokasi di sekitarnya.

Berada di Desa Pasomplek, Kecamatam Kayu Aro, Kabupaten Kerinci menyuguhkan panorama indah menawan dapat menyaksikan sunrise di pagi hari dan sunset di senja hari begitu menawan.

Masih banyak lagi destinasi wisata Jambi yang bisa dikunjungi ketika berada di Kota Jambi, seperti Air Terjun Sigerincing terletak di Desa Tuo. Kabupaten Merangin begitu jernih dan indah

Itulah, informasi singkat seputar wisata Jambi yang memiliki destinasi sejarah, alam menawan cocok liburan di akhir pekan.

Leave a Reply