Ajak mereka ke litter box setelah makan, minum, dan bangun tidur agar terbiasa. Beri mereka hadiah jika berhasil menggunakan kotak pasir dengan benar.
7. Menjaga Kebersihan Tempat Kucing dan Litter Box
Menjaga kebersihan tempat tinggal kucing dan litter box sangat penting untuk kesehatan dan kenyamanan mereka.
Jika kebersihan tidak terjaga, anak kucing bisa buang kotoran sembarangan dan mudah terpapar penyakit seperti ringworm.
8. Ajak Anak Kucing Bermain
Anak kucing membutuhkan perhatian dan kasih sayang. Kontak fisik yang hangat dengan manusia akan membuat mereka merasa aman dan terlindungi.
Seringlah bermain dengan anak kucing agar kemampuan motorik mereka berkembang dengan baik.
Baca juga: Kisah Mbah Trimo, Bangun Masjid Al-Fattah Tulungagung Senilai Rp 80 Milyar
9. Memberi Makan Anak Kucing Sesuai Umurnya
Berikan makanan sesuai dengan usia dan kebutuhannya. Kucing tumbuh sangat cepat, jadi berikan mereka makanan secara berkala sesuai dengan kebutuhan.
Setelah usia 5 minggu, mereka bisa makan makanan padat maupun basah. Pilih makanan berkualitas terbaik untuk menghindari penyakit.
10. Bawa Ke Dokter Hewan
Jika anak kucing menunjukkan tanda-tanda masalah kesehatan, segera bawa ke dokter hewan. Vaksinasi juga penting untuk membangun imunitas anak kucing. Biasanya, vaksinasi diberikan pada usia 8-9 minggu.
Merawat anak kucing tanpa induk memerlukan kehangatan dan kepedulian dari manusia. Dengan perawatan yang tepat, anak kucing bisa tumbuh sehat dan kuat.