KJP Tahap 1 2024 Terlambat, Pemprov DKI Ungkap Penyebabnya

Atas keterlambatan, Disdik ungkap kapan bantuan cair

kjp tahap 1
Pemprov DKI ungkap penyebab keterlambatan KJP tahap 1. (Disdik DKI Jakarta)

DailynesiaBantuan biaya pendidikan KJP tahap 1  2024 untuk siswa di DKI Jakarta mengalami keterlambatan pencairan.

Padahal bansos satu ini sudah sangat dinantikan agar segera dapat dicairkan oleh orang tua siswa menjelang tahun ajaran baru.

Soal keterlambatan cairnya bantuan KJP tahap ini disampaikan langsung oleh Pemprov DKI dalam hal ini Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta.

Lewat pengumuman di akun Instagramnya, Disdik DKI menyebut jika keterlambatan bantuan biaya pendidkan per bulan itu karena ada faktor teknis.

Adapun faktor teknis yang dimaksud adalah proses verifikasi di tingkat dinas terkait KJP tahap 2024.

“Keterlambatan dikarenakan proses verifikasi dan validasi data calon penerima KJP Plus yang perlu disesuaikan,”tulis keterangan diunggahan akun Instagram @disdikdki, Sabtu 8 Juni 2024.

Baca juga: Kebakaran KM Umsini di Makassar, Pelni Ungkap Tak Ada Korban Jiwa

Ungkap Jadwal Pencairan KJP Tahap 1

kjp tahap 1
KJP tahap 1 bakal cair di pekan kedua Juni 2024. Tanggal berapa? (Instagram @disdikdki)

Selain memohon maaf dan membeberkan penyebab, Disdik DKI juga mengungkap soal kapan jadwal pencairan KJP tahap  2024.

Disdik memastikan jika KJP Plus Tahap 1 bakal cair pada minggu atau pekan kedua Juni 2024.

Termasuk penerima  manfaat atau tidak, warga bisa melakukan pengecekan namanya di kjp.jakarta.go.id.

Tinggal masukan NIK siswa dan pilih tahap pencairan, maka akan muncul apakah termasuk nama penerima KJP tahap 1 di tahun 2024 ini atau tidak.

Demikian penjelasan mengenai alasan KJP tahap 1 2024 belum cair juga ke penerima manfaat dan jadwal penyaluran. *

Leave a Reply